Teori Dasar Listrik

Suatu benda pada bagian yang terkecil tanpa meninggalkan sifat aslinya terdiri dari molekul dan molekul terdiri dari struktur atom. Inti atom terdiri dari proton dan neutron yang dikelilingi elektron.
Elektron bermuatan listrik negatif, proton bermuatan listrik positif, sedangkan neutron tidak bermuatan (netral).
Elektron yang letaknya jauh dari orbit ikatan inti atomnya mempunyai gaya tarik menarik yang lemah. Dan yang dekat orbitnya dengan inti atom mempunyai gaya tarik menarik yang kuat.
Valensi elektron adalah elektron yang letak orbitnya paling jauh dari ikatan inti atom, sedangkan elektron yang telah lepas dari ikatan inti atomnya dan cenderung bergerak bebas disebut elektron bebas.

Post a Comment

0 Comments